Promosi Kesehatan Gigi Dan Mulut Untuk Meningkatkan Mutu Pelayanan Para Pasien Rawat Jalan Poli Gigi Rsud Kab. Wakatobi
Main Article Content
Abstract
Penyuluhan kesehatan merupakan bagian terpadu dari pembangunan nasional yang antara lain mempunyai tujuan untuk mewujudkan bangsa yang maju dan mandiri serta sejahtera lahir dan batin. Pembangunan di bidang kesehatan gigi merupakan bagian integral pembangunan kesehatan nasional. Dalam melaksanakan pembangunan kesehatan, pembangunan di bidang kesehatan lingkungan dan gigi tidak boleh ditinggalkan, demikian pula sebaliknya. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan mengenai kesehatan lingkungan dan kesehata gigi dan mulut serta keterampilan mengenai cara pencegahan penyakit gigi dan mulut sejak dini melalui penyuluhan kesehatan gigi dan mulut pada pada pasien rawat jalan poli gigi RSUD kab. Wakatobi. Pelaksanaan penyuluhan ini dilakukan di rawat jalan Poli gigi RSUD Wakatobi. Pelaksanan program kerja mandiri, yaitu penyuluhan kesehatan gigi dan mulut dan cuc tangan besama dilakukan kepada pasien yang berkunjung ke Poli gigi RSUD wakatobi. Khalayak sasaran penyuluhan Pola hidup Bersih Sehat dan kesehatan gigi mulut ini adalah paien yang berkunjung ke poli gigi RSUD wakatobi yang memiliki jumlah siswa sebanyak 50 pasien. Dari program penyuluhan kesehatan gigi dan mulut didapatkan hasil yang cukup memuaskan. Dari pasien yang mengikuti penyuluhan kesehatan gigi dan mulut hasilnya didapatkan adanya peningkatan pengetahuan. Banyak pasien yang antusias untuk mengerti tentang kesehatan gigi dan mulut dan pola hidup bersih sehat. Dari penyuluhan yang diberikan pasien diberikan pertanyaan sehingga pasien yang berani serta mengerti akan menjawab pertanyaan dan diberi hadiah.
Kata Kunci: Promosi Kesehatan Gigi Dan Mulut, Mutu Pelayanan